Sebagai orang tua, Anda pasti menginginkan putra-putri tercinta tumbuh menjadi pribadi yang cerdas, tangguh, mandiri, dan percaya diri. Untuk mewujudkan hal tersebut sudah barang tentu dibutuhkan komitmen kuat dari dalam diri Anda. Tidak semudah membalikkan telapak tangan, membesarkan dan mengasuh anak adalah sebuah proses panjang layaknya sebuah benang yang dirajut dengan penuh perhatian serta kesabaran, mewujud dalam sebuah ikatan cinta antara orang tua dan anak.
Bonding yang kuat menjadi modal penting bagi optimalnya tumbuh kembang seorang anak. Melansir dari Ayahbunda, seorang psikolog anak berpendapat, pada dasarnya bonding bukan sekadar kegiatan menyusui dan menggendong anak saja. Namun, bonding merupakan sebuah fondasi rasa cinta dari orang tua yang ditangkap anak, sehingga menimbulkan keterikatan dan kelekatan emosi yang kuat dan dapat membantu tubuh kembang anak. Hak anak di rumah untuk mendapatkan limpahan kasih sayang yang tulus dari orang tua tidak boleh diabaikan.
Aktivitas bonding bisa dilakukan sehari-hari melalui berbagai kegiatan sederhana yang menyenangkan. Akan tetapi bagi orang tua yang kesehariannya harus bekerja, wajib menyempatkan waktu sekitar 15-20 menit fokus pada anak untuk membangun bonding. Lalu, seperti apa gambaran konkret bonding dalam kegiatan sehari-hari?
Secara garis besar ada tiga cara simpel yang bisa dilakukan guna memperkuat bonding antara orang tua dan buah hati tercinta:
- Lakukan aktivitas interaktif story telling
Kata kuncinya adalah interaktif, jadi ada interaksi dalam kegiatan ini. Bukan sekadar membaca buku cerita saja, namun saat Anda melakukannya jangan lupa menyelipkan interaksi hangat dengan buah hati Anda berupa pelukan atau menatap mata si kecil.
- Biarkan buah hati Anda bebas memimpin permainan
Anda cukup menyediakan beragam permainan, namun biarkan buah hati Anda memilih permainan apa yang ingin ia mainkan. Dan sekali lagi, jangan lupa melakukan interaksi dengan si kecil lewat sentuhan agar ia merasa lebih aman dan nyaman.
- Bangun bonding melalui kegiatan ritual sehari-hari
Lakukan melalui kegiatan semisal mandi bersama atau melakukan pijatan lembut setelah mandi atau sebelum tidur. Yang perlu diperhatikan, saat melakukan aktivitas mandi bersama, untuk anak usia dua tahun ke atas, akan lebih baik bila dilakukan sesuai dengan jender anak, ibu dengan anak perempuan dan ayah dengan anak laki-laki.
Bagaimana, simpel dan mudah kan? Beberapa aktivitas tersebut diyakini akan memberikan banyak manfaat pada buah hati Anda. Rasa percaya diri yang meningkat serta perasaan dicintai dan dihargai diantaranya. Hal tersebut merupakan modal utama berkembangnya pribadi yang sehat pada si kecil.