Keberadaan lagu anak PAUD sangat lah penting untuk menemani tumbuh kembang anak-anak. Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) sendiri merupakan sebuah usaha untuk memberikan pembinaan kepada anak sejak dirinya lahir hingga berada di usia enam tahun.

Di mana di dalamnya anak akan dilatih dengan diberikan rangsangan pendidikan yang akan membantu di dalam membentuk tumbuh kembang jasmani dan rohaninya. Dengan begitu diharapkan sang anak kelak akan lebih siap ketika harus menghadapi pendidikan yang selanjutnya setelah menyelesaikan tingkat PAUD ini.

Di dalam menjalani pembelajarannya di tingkat PAUD ini, anak-anak akan diperkenalkan dengan salah satunya adalah lagu. Di mana lagu-lagu ini mengandung unsur pendidikan yang bisa diikuti anak dengan suasana yang gembira, namun tetap mengandung  pengajaran yang baik.

Lagu tersebut bisa berisi mengenai pengenalan akan kekayaan ciptaan Tuhan, berhitung, mengenal akan nama-nama Nabi dan malaikat, dan masih banyak lagi. Para pengajar akan mengajak anak-anak untuk menyanyikannya di momen-momen tertentu secara rutin, sehingga lama-kelamaan anak semakin hafal dan akan dibawanya hingga ke rumah untuk dinyanyikan kembali.

Masukkan Anak Ke PAUD, Ini Manfaat Yang Didapat

Pendidikan menjadi salah satu elemen penting yang wajib diberikan untuk buah hati Anda. Melalui pendidikan lah, anak bisa belajar dari hal yang paling kecil hingga yang paling besar dan akan sangat memengaruhi kehidupannya di masa yang akan datang.

Dari pendidikan lah, anak juga akan memiliki impian yang akan terus dikejarnya agar bisa terwujud dan membuatnya menjadi insan yang lebih bermanfaat untuk lingkungan di sekitarnya. Berikut merupakan beberapa manfaat yang bisa didapatkan oleh anak Anda dan juga Anda sendiri selaku orang tua ketika memasukkan anak Anda di dalam sebuah PAUD.

Membekali Anak Dengan Pendidikan Sejak Dini

Melalui PAUD akan menjadi bekal berupa pendidikan yang baik untuk anak. Di mana anak akan membiasakan dirinya sejak kecil untuk belajar yang membuatnya untuk lebih siap dan cepat di dalam menangkap sebuah informasi. Ini lah yang akan semakin dirasakan ketika anak akan melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi untuk bisa menjalaninya dengan baik.

Menanamkan Kepribadian Yang Positif

Dengan memasukkan anak di dalam PAUD, anak-anak akan dibimbing dan diajari dengan banyak hal yang bisa membentuk kepribadiannya agar lebih baik dan bisa melakukan hal-hal yang positif. Hal tersebut bisa melalui pembelajaran secara langsung berupa praktik maupun melalui lagu anak PAUD yang banyak mengandung pembelajaran di dalamnya.

Dukung Emosional dan Intelektual Anak

Di dalam PAUD anak akan bersosialisasi dengan anak-anak yang lain. Di sini lah anak secara otomatis akan terlatih untuk mengenal sebuah pergaulan dengan sikap-sikap lainnya, seperti kesabaran, ketertiban, kedisiplinan, dan kemandirian. Sedangkan dari sisi intelektual, proses pembelajaran yang didapat anak bisa melalui kegiatan belajar sehari-hari di sekolah, seperti menulis, membaca, berhitung, menggambar, dan bernyanyi.

Mendapatkan Aktivitas-Aktivitas Yang Lebih Terkontrol

Ketika anak di rumah, maka anak bisa bermain apa saja dan kapan saja. Namun, ketika di sekolah PAUD anak-anak akan mendapatkan aktivitas-aktivitas yang lebih terkontrol karena adanya kurikulum. Seperti berolahraga, bermain yang tetap memasukkan unsur edukasi di dalamnya, dan aktivitas lainnya yang bersifat mendidik.

Menumbuhkan Rasa Percaya Diri Anak

Kepercayaan diri menjadi hal yang sangat penting untuk keberlanjutan kehidupan anak dan ketika telah terjun di dalam kehidupan sosial di masa yang akan datang. Melalui pendidikan PAUD ini lah para pengajar akan selalu memberikan apresiasi dari setiap usaha anak, seperti hasil belajarnya maupun ketika anak telah berani tampil di depan teman dan guru-gurunya untuk bernyanyi. Hal ini lah yang akan melatih anak untuk bisa memiliki rasa percaya diri.

PAUD Tidak Bisa Lepas Dari Lagu

Di setiap PAUD yang ada, sebagian besar akan memasukkan lagu-lagu sebagai bagian dari pembelajaran. Anak-anak yang masih senang dengan bermain dan bersenang-senang, melalui lagu lah mereka bisa mendapatkannya. Lagu-lagu yang ceria namun sarat akan nilai edukasi menjadi hal yang sangat penting untuk bisa diajarkan kepada anak-anak. Lagu anak PAUD ini lah yang akan memberikan dampak besar untuk pertumbuhan dan perkembangan anak.

Melatih Berbicara dan Menambah Kata

Melalui bernyanyi ini lah anak-anak akan terlatih untuk berbicara yang diiringi dengan nada, sehingga membuatnya akan merasa gembira ketika menyanyikannya. Selain itu dengan bernyanyi, maka anak-anak juga bisa sekaligus menambah kosa kata melalui setiap lirik yang dinyanyikannya. Dengan cara ini lah kemampuan berbahasa anak akan semakin meningkat.

Melatih Kepekaan Pendengaran

Dengan bernyanyi, di mana terdapat perpaduan lirik dan nada, maka anak pun akan berlatih untuk mendengar setiap lirik yang dilantunkannya. Bahkan ada juga yang mengiringi lagu tersebut dengan musik yang diputar dari radio ataupun diiringi dengan alat musik. Di sini lah kepekaan indera anak-anak akan terlatih.

Memperbaiki Mood Anak

Ketika berada di sekolah wajar saja jika ada beberapa anak yang terkadang merasa malas maupun mengantuk sehingga membuatnya mood-nya menjadi buruk. Dengan bernyanyi bersama akan bisa menghidupkan suasana dan membuat anak menjadi lebih ceria.

Melatih Anak Untuk Bekerjasama

Ada banyak sekali lagu anak-anak, bahkan di setiap PAUD anak bisa mendapatkan lagu anak yang berbeda-beda. Begitu banyaknya jika lagu tersebut disatukan. Lagu anak yang harus melibatkan anak-anak untuk saling berkelompok dan sembari bermain sangat efektif untuk melatih anak agar saling bekerja sama dalam suasana yang gembira.

Judul Lagu Anak PAUD

Berikut merupakan beberapa judul lagu anak yang biasa diajarkan kepada anak di sekolah.

  1. Nama-Nama Hari
  2. Rajin Ke Sekolah
  3. Dua Mata Saya
  4. Panca Indera
  5. Tangan-Kaki
  6. Sayang Semua
  7. Taman Kanak-Kanak
  8. Head Shoulder
  9. I Have Two Eyes
  10. Finger Song

Kenalkan Anak Pada Bahasa Daerah Melalui Lagu

Saat ini di mana globalisasi semakin pesat terasa, penggunaan bahasa asing yang semakin ditekankan untuk bisa berkompetisi di dunia internasional menjadi tantangan tersendiri bagi para orang tua di dalam memberikan pendidikan untuk anak-anaknya.

Namun, di samping itu budaya daerah pun juga turut terancam. Oleh karena itu, tidak jarang sekolah-sekolah PAUD di setiap daerah memiliki lagu-lagu anak dengan bahasa daerah masing-masing.

Diketahui bahwa anak-anak masih sangat mudah untuk menerima atau belajar apa saja yang ia dengar dari sekitarnya. Hal ini lah yang menjadi peluang atau kesempatan yang baik untuk menanamkan sejak

dini kepada anak-anak agar bisa mengenal bahasa daerahnya. Sehingga, di tengah globalisasi yang ada, anak tetap bisa menguasai bahasa asing tanpa harus meninggalkan bahasa daerahnya sendiri. Hal ini lah yang akan menjadi pembelajaran yang baik untuk anak-anak, selain mempelajari ilmu pengetahuan yang lain, anak juga perlu untuk diberikan ilmu-ilmu yang berupaya untuk menanamkan rasa cinta kepada budayanya sendiri.

Lagu-lagu anak yang sederhana dengan lirik-liriknya yang singkat namun mengedukasi serta nada yang ceria bisa memberikan kegembiraan dan pembelajaran tersendiri untuk anak-anak. Lagu anak PAUD merupakan bagian dari pembelajaran yang tidak bisa dipisahkan dari anak-anak dan perlu untuk selalu diajarkan kepada anak-anak sebagai bagian dari proses untuk mengedukasi.

Referensi : Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD)

____________________________________

Stella Maris School adalah sekolah internasional dan nasional untuk anak KB/TK hingga SMA. Salah satu visi Stella Maris yaitu “Menjadi Sekolah Dasar Terdepan dalam Penanaman Karakter Berlandaskan Iman Kristiani”. Tidak hanya mengembangkan kemampuan akademis tapi juga non akademis sesuai usia dan talenta siswa dengan tetap memperhatikan sisi psikologis. Hubungi kami untuk bertanya lebih lanjut tentang pengajaran di Stella Maris, pendaftaran sekolah ataupun beasiswa.

  • Post author:
  • Reading time:7 mins read